Table of Contents

Bungur

bungur.jpgBungur (Lagerstroemia speciosa) merupakan tanaman yang mudah dijumpai dan dijadikan sebagai pohon hias atau pohon pelindung di tepi jalan. Tanaman bungur (Lagerstroemia speciosa) digunakan secara empiris sebagai obat karena mengandung senyawa golongan flavonoid yang memiliki aktivitas antioksidan dan antibakteri. Nama bungur (Lagerstroemia speciosa) umum digunakan oleh masyarakat di berbagai wilayah, termasuk Melayu, Sunda, dan Kalimantan. Pohon ini disebut bungur karena penyebaran pohon bungur dapat ditemukan dihutan pada tanah gersang maupun ditanah subur.

Ciri-ciri Morfologi

Tumbuhan Bungur (Lagerstroemia speciosa) memiliki bunga yang lebat berwarna keunguan sehingga menarik perhatian disaat pertama melihat. Ciri pohon bungur berukuran tinggi, batang berbentuk bulat berwarna coklat, daunnya tunggal bertangki pendek, dan yang lebih unik bisa terlihat dibagian buah tumbuhan Bungur (Lagerstroemia speciosa) yang mana saat muda berwarna hijau dengan tekstur sangat keras, saat tua buah berubah menjadi coklat dengan tekstur yang hanya tersisa lapisan luar yang kering. Pohon Bungur (Lagerstroemia speciosa) berukuran sedang dengan akar tunggang bulat serabut banyak, batang simpodial arah tumbuh keatas berwarna coklat, daun memanjang tata letak berseling, bunga majemuk berbatas, dan buah sejati tunggal kering tipe berbelah banyak. Pohon Bungur (Lagerstroemia speciosa) tingginya berkisaran 10- 30 m dengan batang berbentuk bulat berwarna coklat muda, pohon Bungur (Lagerstroemia speciosa) berukuran besar dan diameter batangnya mencapai 150 cm, tetapi pada umumnya tinggi pohon 25-30 m dan diameter batangnya 60-80 cm. Batangnya berbentuk bulat dengan warna coklat muda. Umumnya batang tampak sedikit melekung (bengkok), namun pada lokasi tumbuh yang optimal, batang tumbuh lurus beralur agak dalam dan percabangannya dimulai dari bagian pangkal.

Taksonomi

Kingdom Plantae
Divisi Magnoliophyta
Kelas Magnoliopsida
Ordo Myrtales
Famili Lythraceae
Genus Lagerstroemia
Spesies Lagerstroemia speciosa

Habitat Bungur

Bungur (Lagerstroemia speciosa) dapat ditemukan di hutan jati, baik pada tanah gersang maupun tanah subur pada hutan heterogen yang berbatang tinggi. Selain itu, bungur ditanam sebagai pohon hias atau pohon pelindung di tepi jalan. Tanaman daun Bungur didapatkan dari daerah Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur yang merupakan area lahan gambut.

Manfaat Bungur bagi Masyarakat

Ekstrak daun bungur memiliki potensi sebagai obat tradisional untuk menurunkan kadar glukosa darah pada penderita diabetes mellitus. Bahan tersebut diyakini dapat meningkatkan proses penyerapan dan pemanfaatan glukosa dalam sel dengan mengangkut glukosa terstimulasi. Sehingga daun bungur berperan dalam mengatur kadar gula darah dan insulin dalam darah. Tanaman Bungur (Lagerstroemia speciosa) dimanfaatkan sebagai tanaman hias di kota, karena tanaman ini mempunyai bunga yang menarik, tajuk yang rimbun dan mudah untuk ditanam, bagian daun dapat digunakan untuk penyakit kulit, bubur daunnya untuk obat malaria, rebusan daun tua dan buah masak untuk obat diabetes, sedangkan kulit batang untuk obat diare. Bungur (Lagerstroemia speciosa) memiliki manfaat hampir disemua bagian pohon, dalam bidang farmakologi tanaman ini dimanfaatkan sebagai obat tradisional untuk mengobati sakit stroke, sakit gigi, bisul dan batuk. Sementara itu, dari sisi ekologi tanaman ini digunakan sebagai penghijauan hutan dan hiasan jalan.

Daftar Pustaka