Differences
This shows you the differences between two versions of the page.
Both sides previous revision Previous revision Next revision | Previous revision | ||
tumbuhan:kumpai [2022/10/20 09:09] – removed - external edit (Unknown date) 127.0.0.1 | tumbuhan:kumpai [2025/02/13 04:21] (current) – Talitha Nur Amalia | ||
---|---|---|---|
Line 1: | Line 1: | ||
+ | ====== Kumpai ====== | ||
+ | |||
+ | Rumput kumpai merupakan jenis hijauan rawa yang sering ditemui dan bisa dijadikan sebagai pakan ternak ruminansia, seperti [[: | ||
+ | |||
+ | ===== Rumput Kumpai Tembaga (Hymenachne acutigluma) ===== | ||
+ | |||
+ | Rumput kumpai tembaga merupakan rumput alami yang habitat aslinya tumbuh di rawa-rawa Sumatera Selatan. Karakteristik yang dimiliki rumput kumpai tembaga yaitu bentuk daun yang panjang, serta bentuk batang yang memiliki ruas, serta memiliki bulu halus dibagian batang. Rumput kumpai tembaga sangat potensial yang mampu hidup dilahan terendam dengan nilai pH 4 - 4,8. Akan tetapi yang menjadi kendala dalam penggunaan rumput kumpai tembaga yaitu kandungan lignin yang cukup tinggi, sehingga harus dilakukannya pengolahan pada rumput kumpai tembaga, seperti amoniasi ataupun fermentasi, yang bertujuan untuk merenggangkan nilai lignin sehingga dapat meningkatkan nilai kecernaan dari rumput kumpai tembaga. | ||
+ | |||
+ | ===== Rumput Kumpai Minyak (Hymenachne amplexicaulis) ===== | ||
+ | |||
+ | Rumput kumpai minyak sangat disukai oleh ternak oleh hewan ruminansia yanitu ternak kerbau rawa dan sapi dibeberapa daerah Sumatera Selatan, selain itu rumput kumpai minyak memiliki kemampuan untuk beradaptasi pada lingkungan. Rumput kumpai minyak memiliki kandungan lignin yang cukup tinggi sehingga menghambat degradasi pada rumput kumpai minyak. | ||
+ | |||
+ | ===== Rumput Kumpai Padi (Oryza rupifogon) ===== | ||
+ | |||
+ | Rumput kumpai padi atau familiar di Kalimantan dengan sebutan padi hiang. Rumput kumpai padi dapat tumbuh pada kedalaman air mati hingga 4,1 meter dan dapat bertahan pada kondisi pH rendah tetapi kurang toleransi terhadap bayangan (kanopi). | ||
+ | |||
+ | **Taksonomi Tanaman Kumpai (Hymenachne amplexicaulis)** | ||
+ | |||
+ | Tanaman kumpai (Hymenachne amplexicaulis) adalah jenis rumput air yang banyak ditemukan di lahan basah, seperti rawa, tepian sungai, dan sawah. Tanaman ini memiliki peran ekologis penting sebagai penyedia habitat bagi fauna air serta sebagai pakan ternak. | ||
+ | |||
+ | **Taksonomi Tanaman Kumpai** | ||
+ | |||
+ | * Kingdom: Plantae | ||
+ | * Divisi: Tracheophyta | ||
+ | * Kelas: Liliopsida | ||
+ | * Ordo: Poales | ||
+ | * Famili: Poaceae | ||
+ | * Genus: Hymenachne | ||
+ | * Spesies: Hymenachne amplexicaulis | ||
+ | |||
+ | **Morfologi Tanaman Kumpai** | ||
+ | |||
+ | * Akar: Akar serabut yang tumbuh kuat di tanah basah, membantu dalam stabilisasi tanah. | ||
+ | * Batang: Batang berbentuk silindris, beruas-ruas, | ||
+ | * Daun: Daun berbentuk lanset dengan tepi meruncing, memiliki warna hijau cerah, dan tumbuh secara berseling. | ||
+ | * Bunga: Bunga berbentuk malai kecil, berwarna hijau atau kekuningan, dan muncul di ujung batang. | ||
+ | * Biji: Biji kecil berbentuk lonjong yang tersebar melalui air atau hewan. | ||
+ | |||
+ | **Manfaat Tanaman Kumpai** | ||
+ | |||
+ | - Sebagai pakan ternak – Daun kumpai sering digunakan sebagai pakan alami bagi sapi dan kerbau. | ||
+ | - Mencegah erosi – Akarnya membantu memperkuat struktur tanah di daerah rawa dan sungai. | ||
+ | - Menjaga ekosistem perairan – Tanaman ini berfungsi sebagai habitat bagi ikan dan serangga air. | ||
+ | - Sebagai biofilter alami – Mampu menyerap polutan dalam air dan membantu menjaga kualitas air. | ||
+ | {{tag> | ||
+ | |||