tumbuhan:nanas

Nanas

tanaman-nanas.jpgFig. 1: nanas

Nanas (Ananas comosus L. Merr) merupakan tanaman buah yang berasal dari Amerika tropis yaitu Brazil, Argentina dan Peru. Tanaman nanas telah tersebar ke seluruh penjuru dunia terutama di sekitar daerah khatulistiwa 25 ºLU dan 25 ºLS. Di Indonesia tanaman nanas sangat terkenal dan banyak dibudidayakan di tegalan dari dataran rendah sampai ke dataran tinggi.

Tanaman nanas dalam sistematika di klasifikasikan sebagai berikut:

Kingdom: Plantae
Divisi: Spermatophyta
Class: Angiospermae
Famili: Bromoliaceae
Genus: Ananas
Species: Ananas comosus L. Merr

Nanas merupakan tanaman herba yang dapat hidup dalam berbagai musim. Tanaman ini digolongkan dalam kelas monokotil yang bersifat tahunan yang merupakan rangkaian bunga yang terdapat di ujung batang, tumbuhnya meluas dengan menggunakan tunas samping yang berkembang menjadi cabang - cabang vegetatif, pada cabang tersebut kelak dihasilkan buah.

Tanaman nanas memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan tubuh manusia antara lain:

1. Meningkatakan kekebalan tubuh

2. Mengobati masalah pencernaan

3. Meningkatkan kesehatan organ jantung

4. Meredakan Peradangan

5. Menjaga kesehatan tulang dan kulit

6. Menurunkan berat badan

Tanaman nanas mempunyai buah yang majemuk yang terbentuk dari gabungan 100 hingga 200 bunga dan bentuknya bulat panjang. Putik pada bunga akan menjadi mata buah nanas setelah terjadi penyerbukan. Kulit buah mempunyai sisik sisik yang simetris dan pada ujung buah memiliki mahkota yang bisa sebagai perbanyakan tanaman. Ukuran, bentuk, rasa, dan warna dari buah nanas tergantung dari jenis varietas.

Akar nanas terdiri dari akar tanah dan akar samping. Akar tanaman nanas tumbuh dari batang kemudian masuk ke dalam ruang antara batang dan daun. Bentuk dari akar tanaman nanas ini kemudian akanmenjadi pipih dan melingkar dikarenakan akar tanaman dalam keadaan terjepit.

Tanaman Nanas mempunyai batang yang pendek letaknya tertutup oleh daun-daun dan akar tanaman. Panjang dari batang tanaman nanas diantara 20 cm sampai 30 cm, batang bagian bawah tanaman nanas berukuran sekitar 2 cm sampai 3,5 cm sedangkan pada batang bagian atas sekitar 5,5 cm sampai 6,5 cm kemudian pada bagian atas meruncing. Batang tanaman nanas memiliki ruas-ruas pendek, bisa terlihat jika daunnya dilepas atau gugur. Panjang ruas tersebut antara 1mm sampai 10 mm.

Daun tanaman nanas tidak mempunyai tulang daun dengan panjang daun bisa mencapai 90 cm tergantung dari jenis varietasnya dari tanaman. Letak daun nanas umumnya tegak agak ke atas dari bagian tengah batang. Ujung daunnya memanjang dan meruncing hingga pada ujungnya. Warna daun tanaman nanas berwarna hijau tua, merah tua bergaris, atau kemerahan tergantung jenis varietas yang ditanam.

Tanaman nanas ini mempunyai morfologi berupa rangkaian bunga majemuk pada ujung batang tanaman. Bunga akan terbuka setiap hari dan jumlahnya kira-kira 5 hingga 10 kuntum. Pertumbuhan bunga ini dimulai dari bagian bawah menuju bagian atas dan memakan waktu antara 10 hingga 20 hari. Warna bunga nanas berwarna merah.

Kebun nanas di lahan gambutplugin-autotooltip__default plugin-autotooltip_bigLahan Gambut

Lahan gambut merupakan bagian dari lanskap ekosistem gambut, salah satu ekosistem khas lahan basah yang dimiliki Indonesia. Gambut berasal dari tanah yang terdapat akumulasi sisa-sisa makhluk hidup yang melapuk, mengandung bahan organik >12% dengan ketebalan lebih dari 50 cm
mulai dikembangkan di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), terutama daerah Sepucuk, Pedamaran Timur. Kegiatan berkebun nanas di Sepucuk dimulai oleh 1 orang petani pada tahun 2011. Nanas ditanam sebagai tanaman sela di kebun kelapa sawit. Jenis nanas yang ditanam adalah nanas palembang dan nanas madu.

Budidaya nanas pada periode pertama yaitu mulai dari pembersihan lahan sampai panen kurang lebih selama 18 bulan (buah induk). Selanjutnya tunas nanas dari tanaman di periode pertama akan dimanfaatkan kembali pada periode kedua (buah anak). Waktu yang diperlukan dari panen periode pertama ke panen periode kedua kurang lebih selama 6 bulan. Selama kurun waktu 6 bulan tersebut perlu dilakukan pembersihan lahan, penyemprotan gulma, pemupukan, perangsangan buah (pengarbitan). Siklus ini dapat berlangsung sampai dengan periode 4. Setelah periode 4 pokok nanas lama di anggap tidak produktif lagi, sehingga perlu dilakukan peremajaan (penanaman kembali) nanas.

Kebun nanas di Sepucuk mulai berproduksi tahun 2012. Hasil panen nanas pertama kali dijual ke Pasar Induk Kramat Jati Jakarta. Saat ini nanas (buah hijau) dipasarkan ke Pulau Jawa (Bandung, Cibutung, Jakarta). Nanas yang sudah matang (buah kuning) dipasarkan ke pasar lokal di wilayah Sumatera Selatanplugin-autotooltip__default plugin-autotooltip_bigSumatera Selatan

Sumatera Selatan atau sering disebut sebagai Bumi Sriwijaya, memiliki Ibu Kota Provinsi Palembang yang juga dijuluki sebagai Venice of The East (Venesia dari timur) oleh bangsa Eropa merupakan salah satu kota tertua di Indonesia yang sudah ada sejak 1.335 tahun yang lalu. Dalam perjalanannya, Provinsi Sumatera Selatan saat ini tengah gencar melakukan pembangunan infrastruktur, terutama melalui perencanaan Kawasan Ekonomi Khusus Pelabuhan Tanjung Api-Api di
, seperti Pasar Induk Jakabaring, Pasar Induk Tugumulyo dan Pasar Kayuagung.

Pengalaman petani perintis diperoleh informasi bahwa bekebun nanas di gambutplugin-autotooltip__default plugin-autotooltip_bigGambut

<[lahan gambut]Ekosistem Gambut Primer di Laboratorium Alam CIMPTROP, Kalimantan Tengah>

Gambut merupakan material organik yang terbentuk secara alami berasal dari sisa-sisa tumbuhan yang terdekomposisi tidak sempurna dengan ketebalan 50 (lima puluh) centimeter atau lebih dan terakumulasi pada areal rawa. Secara harfiah Gambut berasal dari bahasa Banjar untuk menyebut tanah non-mineral yang berasal dari akumulasi bahan organik yang tidak terdekomposisi sempurna pada daerah depresi. Bany…
termasuk menguntungkan. Perkiraan biaya mulai dari buka lahan sampai dengan panen adalah Rp. 880/batang, sedangkan perkiraan harga jual nanas yaitu Rp 2.500/buah.

  • tumbuhan/nanas.txt
  • Last modified: 2023/02/12 05:50
  • by Sri Maliani