Pandan tali ( Freycinetia angustifolia )
Freycinetia angustifolia memiliki beberapa nama daerah, antara lain pandan kawat, pandan besi, dan pokpok rancangan besi.
Klasifikasi
Kingdom: Plantae
Phylum: Streptophyta
Class: Equisetopsida
Subclass: Magnoliidae
Order: Pandanales
Family: Pandanaceae
Genus: Freycinetia
Species: Freycinetia angustifolia
Ciri Morfologi
Freycinetia angustifolia berupa liana atau pemanjat dengan panjang mencapai sekitar 10 m dan diameter batang hingga 1 cm. Batang berbentuk silindris, menghasilkan akar lekat pada bagian yang tidak berdaun serta bercabang banyak. Daun Freycinetia angustifolia berbentuk lanset hingga menggaris dengan ujung meruncing, memiliki pertulangan sejajar, tersusun spiral dan pada bagian ujung membentuk tiga deret. Tepi daun serta tulang tengah pada permukaan bawah dilengkapi duri-duri pendek. Perbungaan Freycinetia angustifolia berupa bonggol dengan tiga cabang. Bunga berwarna kuning hingga merah jingga dengan gagang bunga kekuningan. Buah bertipe batu, bersabut, berwarna hijau tua, dan tersusun rapat.
Habitat
Freycinetia angustifolia tumbuh secara alami di hutan rawa gambut, kawasan dataran rendah hingga perbukitan dengan ketinggian mencapai 700 m. Freycinetia angustifolia umumnya berkembang baik pada tanah aluvial dan lempung berpasir, baik di bawah naungan hutan maupun di lokasi terbuka, terutama di sepanjang tepi sungai.
Persebaran
Freycinetia angustifolia tersebar secara luas, mulai dari Sumatera, Semenanjung Malaysia, Borneo, hingga Jawa. Freycinetia angustifolia juga tumbuh di beberapa daerah, natara lain Bangladesh, Malaya, Myanmar, Philippines, dan Thailand.
Sumber
- Partomihardjo, T. (2020). Tumbuhan hutan rawa gambut Merang Kepayang.
- POWO (2024). “Plants of the World Online. Facilitated by the Royal Botanic Gardens, Kew. Published on the Internet; https://powo.science.kew.org/.